Cara Jualan Online untuk Pemula

cara-jualan-online-untuk-pemula

Cara Jualan Online untuk Pemula

Setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk memulai usaha, akan tetapi tidak semua orang mampu memanfaatkan kesempatan yang ada dengan baik. Salah satu cara yang bisa Anda coba untuk memulai usaha adalah dengan cara jualan online.

Mengapa demikian? Ya, tentu saja dengan berjualan online, Anda tidak perlu membutuhkan toko untuk berjualan sehingga modal usaha yang dimiliki bisa digunakan untuk mengoptimalkan stok produk yang dimiliki untuk memulai usaha.

subsribe youtube Sterling Tulus Cemerlang STEM

Keuntungan Berbisnis dengan Cara Jualan Online

Bisnis online merupakan cara jualan online yang dilakukan dengan menggunakan media internet sebagai media berjualan dan bertransaksi dengan pelanggan. Tentu saja di zaman sekarang, bisnis online ini dapat dijalankan oleh siapa saja, bukan?

Dengan memahami trik dan strateginya berjualan online, tentu saja Anda akan mendapatkan keuntungan yang besar. Bahkan jangkauan pemasaran produk Anda akan semakin luas dan bisnis Anda akan semakin berkembang.

Selain itu, ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari jualan online, lho! Berikut uraiannya!

1. Modal yang Relatif Kecil

Keuntungan pertama yang bisa Anda dapatkan dengan menjalankan bisnis online adalah modal yang dibutuhkan relatif kecil. Dengan berjualan online, Anda bisa menggunakan gadget sebagai media promosi, berjualan, dan transaksi dengan konsumen.

Anda bisa mengembangkan berbagai fitur maupun aplikasi melalui gadget Anda untuk menjalankan bisnis Anda. Dengan begitu, Anda akan lebih tertantang untuk membuat inovasi-inovasi baru yang dapat menarik pelanggan.

Lain halnya jika Anda berjualan secara offline, tentu saja Anda harus menyiapkan toko untuk berjualan dan penyimpanan stok barang. Sehingga modal awal yang Anda butuhkan tidak hanya untuk stok barang, tetapi juga untuk menyiapkan toko penjualan.

Bahkan Anda juga bisa mengikuti dropship sebagai cara jualan online tanpa modal. Dengan metode dropshipper, Anda justru tidak perlu stok barang karena urusan stok barang dan pengiriman dilakukan oleh pusat.

Baca juga: Usaha Makanan Kekinian Paling Laris

2. Mudah dilakukan oleh Siapapun

Berjualan online memang mudah dilakukan oleh siapa saja. Hal ini karena Anda cukup berjualan melalui HP atau gadget Anda sehingga Anda bisa melakukannya kapan saja dan dimana saja asalkan koneksi internet Anda tetap stabil.

Cara jualan online ini bisa dilakukan oleh siapapun, baik yang sebagai pekerjaan tambahan atau pekerjaan utama.

Banner-ireap

3. Biaya Operasional Lebih Hemat

Jika membuka berbisnis offline, tak dapat dipungkiri akan ada biaya operasional yang perlu Anda keluarkan setiap bulannya. Bahkan biaya operasional ini akan berpengaruh terhadap produksi Anda.

Akan tetapi dengan menjalankan bisnis online, Anda tidak perlu menyiapkan biaya operasional yang besar, karena Anda cukup menyiapkan dana untuk internet dan biaya packing saja sehingga biaya operasionalnya relatif kecil.

4. Jangkauan Konsumen Lebih Luas

Bagi Anda yang ingin memulai bisnis dengan berjualan online, maka Anda tentu akan diuntungkan dengan jangkauan konsumen yang lebih luas. Mengapa demikian?

Karena Anda bisa memanfaatkan media sosial dan marketplace untuk mempromosikan produk Anda. Dengan begitu, bisnis online Anda tidak akan terikat lokasi Anda berjualan seperti halnya penjual offline.

5. Lebih Fleksibel

Keuntungan menarik lainnya yang bisa Anda peroleh dari berbisnis online adalah waktu yang lebih fleksibel sehingga bisa Anda lakukan kapan saja tanpa batasan waktu tertentu.

Bisnis online ini bisa Anda jalankan dengan waktu luang yang Anda miliki, sehingga Anda bisa melakukan promosi, transaksi, dan membalas pesan-pesan pelanggan Anda dengan fleksibel.

6. Penghasilan Tidak Terbatas

Keuntungan lainnya yang bisa Anda dapatkan dengan berbisnis online adalah dapat memiliki penghasilan yang tidak terbatas. Hal ini karena jangkauan promosi yang luas bisa menarik pelanggan dari berbagai penjuru.

Untuk itu, diperlukan ketekunan dan strategi pemasaran yang tepat agar bisnis Anda dapat dikenal dengan baik oleh masyarakat. Jadi, Anda tak perlu ragu untuk memperluas bisnis online Anda saat ini.

Bagaimana Cara Jualan Online untuk Pemula?

Bagaimana Cara Jualan Online untuk Pemula?Tidak ada kata terlambat untuk memulai sebuah usaha sehingga bagi Anda yang tertarik untuk menjajal bisnis online, Anda bisa mengikuti tips jitu sebagai cara jualan online untuk pemula. Berikut adalah langkah-langkah berjualan online bagi pemula!

1. Menyiapkan Mental

Sebagai pemula, hal pertama yang perlu Anda siapkan untuk sebagai cara jualan online adalah menyiapkan mental Anda terlebih dahulu terutama bagi Anda yang belum pernah berbisnis sama sekali, baik online maupun offline.

Tetaplah untuk membagi jam kerja Anda untuk berjualan online agar tetap bisa melakukan aktivitas lainnya.
Saat berkomunikasi dengan pelanggan, Anda juga perlu menggunakan bahasa yang sopan dan bersabar dalam menghadapi setiap keinginan konsumen Anda.

Tetaplah membangun kepercayaan calon konsumen Anda dengan memberikan pelayanan yang terbaik dari berbagai segi sehingga konsumen akan puas saat berbelanja di toko online Anda.

2. Menentukan Produk yang Ingin dijual

Tips selanjutnya adalah menentukan produk apa yang ingin Anda jual di toko online Anda. Dalam hal ini, Anda bisa menjual produk yang paling Anda kuasai sehingga Anda tahu bagaimana kelebihan dan kekurangannya.

Misalnya Anda paham dengan berbagai jenis baju wanita, maka Anda bisa berjualan beberapa koleksi baju wanita tersebut.

Dengan begitu, Anda dapat dengan mudah bahan-bahan yang digunakan untuk pembuatan baju serta detail ukurannya.

3. Menyusun Rencana Bisnis

Dalam menjalankan bisnis, Anda harus memiliki rencana bisnis yang jelas agar tepat sasaran, termasuk dalam cara jualan online.

Anda perlu menyiapkan nama toko online Anda, produk yang dijual, harga jual produk, serta menghitung perkiraan balik modal. Dengan begitu, Anda akan lebih terpacu untuk semangat berjualan online.

Baca juga: Pengertian BEP Menurut Para Ahli Yang Perlu Anda Tahu

4. Mencari Supplier Terbaik

Setelah Anda mengetahui produk apa yang akan Anda jual, maka Anda perlu mencari supplier terbaik untuk Anda membeli barang jualan yang dibutuhkan.

Pastikan bahwa Anda memilih supplier terpercaya dan menawarkan harga terbaik untuk dijual kembali.
Tahapan ini adalah bagian yang cukup penting karena supplier yang tepat juga berpengaruh terhadap kualitas produk yang Anda jual.

Anda juga perlu memperhatikan lokasi supplier dengan tempat Anda, ketersediaan stok barang, serta kelancaran komunikasi Anda dengan pihak supplier.

Baca juga: Apa itu Supplier? Pengertian dan Jenis-Jenis Supplier

5. Menentukan Harga Jual Produk

Selanjutnya adalah menentukan harga jual produk. Cara jualan online ini juga bisa dilakukan Anda dengan mudah. Dalam hal ini Anda perlu memperhatikan beberapa faktor, seperti harga pasaran produk, harga yang didapat dari supplier, biaya operasional, serta biaya kebutuhan packing yang Anda perlukan.

Dengan mengetahui dan mempertimbangkan faktor-faktor tersebut, maka Anda bisa menghitung harga jual yang tepat untuk Anda berikan kepada calon pelanggan Anda.

Baca juga: Cara Menghitung Harga Jual Produk Anda agar Mendapatkan Untung Besar

6. Menentukan Media Berjualan

Cara jualan online bagi pemula selanjutnya adalah menentukan media berjualan online yang tepat.

Dalam hal ini Anda bisa memanfaatkan media sosial serta marketplace yang sering digunakan oleh konsumen, atau bahkan Anda membuka website toko sendiri.

Ketiga media berjualan itu tentu saja memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, untuk itu Anda perlu menyesuaikannya dengan gaya bisnis Anda agar sesuai dengan kemampuan Anda.

Sebagai pemula, Anda bisa memilih salah satu media terlebih dahulu sambil melihat bagaimana respons calon konsumen dalam rangka menerapkan cara jualan onlinenya. Selanjutnya, Anda bisa sambil mempelajari bagaimana berjualan online melalui media lainnya.

Seiring dengan berjalannya waktu, Anda bisa menjalankan bisnis online Anda melalui semua media tersebut dengan mudah sehingga bisa menjangkau konsumen dari berbagai kalangan.

7. Melakukan Promosi

Dalam berjualan online, Anda juga bisa melakukan berbagai promosi yang menarik secara online, lho! Nah, cara jualan online untuk menarik pembeli dengan mengadakan promosi, Anda bisa memasang iklan melalui Facebook, Instagram, atau media online lainnya.

Bahkan jika Anda telah memiliki website toko online, maka Anda bisa mengoptimalkan SEO pada situs toko Anda.

Baca juga: Digital Marketing Adalah Strategi Efektif Untuk Bisnis Online

8. Mengevaluasi dan Mengkaji Ulang Strategi yang digunakan

Tips selanjutnya adalah mengevaluasi dan mengkaji ulang strategi yang Anda gunakan dalam berjualan online. Mengapa hal ini perlu dilakukan?

Tentu saja agar performa penjualan dan kegiatan pemasaran yang Anda lakukan dapat lebih baik lagi dan mampu menarik minat pelanggan yang lebih banyak lagi. Dengan begitu, bisnis Anda akan berjalan lebih efektif dan efisien.

Cara Jualan Online melalui Media Sosial dan Marketplace

Cara Jualan Online melalui Media Sosial dan MarketplaceBagi Anda yang aktif di media sosial, tentu saja Anda bisa memanfaatkan hal ini untuk menjalankan jualan online Anda. Bukan berarti Anda yang tidak aktif di media sosial tidak bisa mencobanya ya.

Anda bisa memanfaatkan berbagai media sosial yang banyak digunakan oleh masyarakat saat ini, seperti Facebook, Instagram, Whatsapp, Tiktok, Youtube, dan lainnya.

Lalu, bagaimana sih cara jualan online melalui media sosial? Yuk, simak langkah-langkahnya berikut ini!

1. Mulailah Lakukan Promosi di Akun Pribadi

Hal pertama yang bisa Anda lakukan untuk memulai cara jualan online adalah mengenalkan bisnis Anda ke media sosial adalah dengan menggunakan akun pribadi Anda.

Dengan bahasa yang santai, Anda bisa mempromosikan produk apa yang Anda jual kepada teman-teman di media sosial Anda.

Setelah mendapat respons yang baik dari teman-teman di media sosial, maka Anda bisa membuat akun bisnis Anda sendiri, seperti melalui Facebook, Instagram, Tiktok, atau yang lainnya.

Pastikan Anda mengenalkan akun bisnis itu melalui akun pribadi Anda sehingga banyak orang yang mengetahuinya.

2. Membuat Konten yang Menarik

Cara selanjutnya adalah membuat konten dan kata-kata yang menarik untuk melakukan promosi. Dalam hal ini Anda juga harus menyesuaikan di mana tempat Anda melakukan promosi.

Cara jualan online laris di Facebook dapat Anda lakukan dengan mempromosikannya melalui grup, akun pribadi, maupun akun bisnis yang dapat berupa gambar atau video.

Jika berjualan melalui TikTok, maka Anda bisa menggunakan video singkat yang dapat menarik viewersnya. Anda juga bisa membuat konten gambar atau video untuk diunggah di Instagram.

Tampilan feed dan etalase produk di Instagram juga menjadi daya tarik tersendiri untuk pengunjungnya.
Anda bisa belajar membuat desain yang menarik dengan memanfaatkan berbagai aplikasi atau tools gratis yang tersedia di Play Store.

Selanjutnya, Anda juga perlu menuliskan caption yang menarik serta detail produk Anda sehingga pelanggan yang membacanya dapat mengetahui deskripsi produk Anda dengan jelas.

3. Menggunakan Kata Kunci yang Tepat di Setiap Postingan

Dalam setiap konten yang Anda unggah ke media sosial, maka Anda bisa menyertakan kata kunci yang tepat agar calon pembeli mudah melakukan pencarian produk Anda.

Jika melalui Instagram, Anda bisa memanfaatkan hastag yang tepat untuk memudahkan pencarian calon pembeli Anda. Dengan begitu, produk Anda akan mudah dijangkau oleh semua orang.

Hal ini juga perlu Anda lakukan sebagai cara jualan online di Shopee sehingga penggunaan kata kunci yang tepat akan memudahkan pencarian calon pembeli untuk menemukan produk Anda di pencarian.

4. Rutin Update Content di Media Sosial dan Marketplace

Salah satu hal yang penting untuk diperhatikan dalam berjualan online adalah rutin update konten melalui media sosial yang Anda gunakan.

Mengapa demikian? Hal ini agar media bisnis Anda tetap aktif dan hidup, baik di media sosial maupun marketplace.

Anda juga bisa melakukan update story yang bisa Anda lakukan di Instagram atau Facebook bisnis Anda. Hal ini akan membuat orang lain penasaran dan menarik calon pembeli untuk mengunjungi media sosial bisnis Anda.

Cara jualan online laris di Whatsapp yang juga bisa Anda lakukan adalah dengan membuat berbagai bentuk story, baik gambar maupun video.

Pastikan Anda tetap menulis caption yang membuat orang lain penasaran sehingga akan menanyakannya kepada Anda.

5. Menanggapi Setiap Komentar dan Pesan dengan Cepat dan Ramah

Setiap pelanggan tentu menginginkan setiap pesan atau komentarnya dijawab dengan cepat oleh penjual.

Dengan memberikan respons yang cepat dan ramah, maka calon pelanggan akan lebih senang dan tidak kecewa dengan respons yang Anda berikan.

Jika usaha Anda dalam mengatur konten sudah sangat maksimal, tetapi balasan pesan atau komentar Anda tidak sesuai dengan harapan, calon pelanggan Anda akan memilih toko online lainnya.

6. Menjaga Hubungan dan Komunikasi yang Baik dengan Pelanggan

Langkah selanjutnya adalah menjaga hubungan dan komunikasi yang baik dengan semua pelanggan Anda. Dalam hal ini, Anda bisa tetap menjalin komunikasi kepada para pelanggan agar tetap menjadi pelanggan setia Anda.

Cara singkatnya, Anda bisa menyapa pelanggan Anda untuk menanyakan apakah barang yang dibeli oleh pelanggan Anda sudah sampai atau belum. Dengan begitu, Anda juga bisa meminta testimoni atau penilaian produk melalui pelanggan Anda.

7. Memanfaatkan Fitur Promosi Ads

Untuk menjangkau pelanggan yang lebih luas, Anda bisa memanfaatkan fitur Ads di media sosial, seperti Facebook, Tiktok, Instagram atau lainnya. Cara jualan online dengan promosi berbayar ini bisa Anda sesuaikan dengan budget Anda, lho!

Promosi seperti ini akan menjangkau konsumen yang lebih luas, baik dalam negeri maupun luar negeri. Pastikan Anda tetap melakukan pemantauan secara berkala untuk melihat hasilnya.

8. Kerjasama dengan Influencer atau Sponsor Giveaway

Cara jualan online lainnya yang bisa Anda gunakan untuk mempromosikan bisnis Anda melalui media sosial adalah dengan bekerja sama dengan influencer.

Review produk yang dilakukan oleh influencer terbukti berpeluang besar untuk diminati para pengikutnya di media sosial lho! Akan tetapi Anda juga bisa menyesuaikannya kembali dengan budget Anda.

Jika memang budget Anda belum mencukupi untuk Kerjasama dengan influencer, maka Anda bisa bekerjasama dengan akun-akun sponsor yang ada di media sosial.

Hal ini biasanya juga dapat menarik banyak pengikut di media sosial bisnis Anda, lho!

9. Mengevaluasi strategi yang digunakan

Dari sekian banyak upaya yang Anda lakukan untuk mengenalkan bisnis Anda kepada orang lain, tentu saja Anda perlu mengevaluasi strategi yang Anda gunakan selama ini,

Jika strategi yang Anda gunakan sebelumnya belum membuahkan hasil yang maksimal, maka Anda bisa mencoba untuk menggunakan strategi lainnya yang tetap efektif dan menguntungkan untuk mengembangkan bisnis Anda.

subsribe youtube Sterling Tulus Cemerlang STEM

Kesimpulan

Mengawali bisnis online sebenarnya bisa dilakukan oleh siapa saja dari berbagai kalangan. Dengan memanfaatkan media sosial dan marketplace yang ada, maka Anda bisa dengan mudah menjalankan langkah-langkah cara jualan online yang telah kami jelaskan sebelumnya.

Sebagai pemula, Anda juga harus menyiapkan perencanaan yang matang dalam menjalankan bisnis. Tidak hanya dalam hal pemasaran produk, tetapi juga dalam pengelolaan keuangan Anda.

Untuk itu, Anda bisa menjalankan bisnis dengan mudah melalui aplikasi iReap Pos, lho! Melalui aplikasi ini, Anda bisa mencatat berbagai kebutuhan penjualan, pengelolaan stok produk, analisis penjualan dan lainnya tanpa harus ribet.

Mengapa demikian? Ya, Anda bisa menjalankan aplikasi ini dengan mudah melalui smartphone atau PC Anda sehingga mudah diakses kapan saja dan di mana saja. Anda tertarik mencobanya?

Segera dapatkan aplikasi iReap Pos dan coba secara gratis melalui Play Store atau dengan mengunjungi laman resmi kami hanya di link berikut.

Dapatkan kemudahan berjualan online dengan aplikasi kasir yang bisa Anda sesuaikan dengan budget Anda. Menarik bukan?

Banner-ireap

About

contact whatsapp
contact whatsapp